LEBAK, - Ketua Umum Perbakin Kabupaten Lebak, Imam Taufik untuk periode 2023 - 2027 bersama kepengurusannya resmi dilantik dan dikukuhkan, Sabtu 11 Maret 2023 di Aula Vila Pondok Bagedur, Malingping Lebak Banten.
Pelantikan ini menindaklanjuti Imam Taufik yang terpilih dalam Musyawarah Kabupaten (Muskab) Perbakin ke V yang dilaksanakan yang digelar di Horison Rahaya Resort, pada tanggal 11 Pebruari 2023 di Rangkas Bitung Lebak.
Pelantikan berlangsung oleh pengurus Perbakin Provinsi Banten yang mengukuhkan pengurus Perbakin Kabupaten Lebak tersebut dipimpin langsung oleh
Imam Taufik, Ketua Perbakin Kabupaten Lebak terpilih, dalam sambutannya mengajak kepada seluruh pengurus dan anggota Perbakin Lebak untuk lebih kompak lagi ke depannya.
Baca juga:
Ramadhan 2023, FWM Gelar Santunan dan Bukber
|
"Terimakasih kepada seluruh pengurus dan anggota yang telah mempercayakan kepada saya dan telah jauh-jauh hari menyiapkan demi suksesnya kegiatan ini. Untuk ke depannya, kita harap Perbakin Lebak dapat lebih maju dan kompak lagi, " ujarnya yang juga direktur Sinar Malingping (SM).
Sementara itu, dari pengurus Perbakin Provinsi Banten, Kombes Nunung dalam sambutannya, memberikan arahan kepada seluruh pengurus dan anggota Perbakin dan agar lebih semangat lagi.
"Kita harap Perbakin ini jangan kompak ketika ada lomba berburu saja, tapi juga kegiatan lainnya, " singkatnya yang bangga dan mengaku juga asli dari Kabupaten Lebak.
Diketahui di Perbakin Kabupaten Lebak, terdapat 8 club keanggotaan yaitu RSC, LSC, BSCB, BAC, BMSC, Compas, dan beberapa Club lainnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Pengurus Perbakin Provinsi Banten, Pengurus terlantik dan anggota Perbakin Kabupaten Lebak, Perwakilan Kejari Lebak, KONI Lebak, Kapolsek Malingping dan Perwakilan Koramil Malingping, Brimob dan tamu undangan lainnya.***